Bahagia Sekarang Juga

Bahagia, merupakan satu dari beberapa topik yang saya dapatkan saat Seminat Motivasi bersama. Sang motivator berkata, jika ingin bahagia maka bahagialah sekarang! Kalimat itu benar-benar sebuah rangsangan motivasi untuk kita semua yang mendengarkannya, yang juga akan saya bagikan kepada Anda sekalian. Beliau menjelaskan, beberapa tips untuk menjadi bahagia adalah sebagai berikut.

1. Menikmati Setiap Proses
Pastinya Anda semua mengerti, mengapa proses harus dinikmati. Contoh, mana yang lebih Anda pilih untuk memiliki anak, antara cara mudah (mengadopsi) atau cara sulit (hamil dan melahirkan)? Tentu saja semua orang akan memprioritaskan cara sulitnya, karena setiap manusia pasti mencintai prosesnya untuk memiliki anak.

2. Bersyukur Setiap Saat
Kenapa Anda diharuskan untuk bersyukur setiap saat? Karena setiap sekecil apapun nikmat yang Anda peroleh, tidak lain datangnya dari Tuhan, jadi sudah sepatutnya Anda bersyukur. Tapi jangan hanya bersyukur ketika Anda merasakan bahagia, melainkan bersyukurlah pada saat Anda merasakan kesulitan.

3. Berbagi Kasih Dengan Sesama
Bayangkan, Anda lebih suka menjadi tangan yang di atas atau tangan yang di bawah? Pastinya semua ingin menjadi sebagai tangan yang di atas. Di atas diartikan sebagai pemberi yang sedia berbagi dengan sesama kapanpun mampu untuk membantu, entah bantuan materi, tenaga, doa, dan sebagainya. Dengan Anda sering berbagi maka hidup terasa bahagia karena dapat membantu sesama.

4. Berserah Pada Tuhan
Dimana pengertiannya adalah Anda menyerahkan hal-hal yang mungkin tidak dapat Anda lakukan sendiri, dengan kekuatan Anda atau telah melebihi kemampuan Anda. Jadi, pastikan segala hal yang Anda pasrahkan pada-Nya adalah hal-hal yang pasti tidak dapat Anda kerjakan sendiri.

So, if you want to be happy, be happy now!

No comments:

Post a Comment