9 Tipe Kepribadian Manusia

Manusia tentunya memiliki sifat yang berbeda antara satu dengan yang lainnya, yang disebut dengan kepribadian. Selain itu ada pula jenis sifat yang mencerminkan jati diri sesungguhnya seorang manusia.


1. Perfeksionis



Orang dengan tipe ini termotivasi oleh kebutuhan untuk hidup dengan benar, memperbaiki diri sendiri dan orang lain serta selalu mencoba menghindari marah.

2. Penolong

Orang dengan tipe ini termotivasi oleh kebutuhan untuk dicintai dan dihargai, mengekspresikan perasaan yang positif pada orang lain dan menghindari kesan membutuhkan.

3. Pengejar Prestasi

Orang dengan tipe ini termotivasi oleh kebutuhan untuk menjadi orang yang produktif, meraih kesuksesan, dan berusaha menjauhi kegagalan.

4. Romantis

Orang dengan tipe ini termotivasi oleh kebutuhan untuk memahami perasaan diri sendiri serta dipahami orang lain, menemukan makna hidup, dan menghindari citra hidup yang terlihat biasa.

5. Pengamat

Orang dengan tipe ini termotivasi oleh kebutuhan untuk mengetahui segala sesuatu dan alam semesta, merasa cukup dengan diri sendiri dan menjaga jarak serta menghindari kesan bodoh atau tidak memiliki jawaban.

6. Pencemas

Orang dengan tipe ini termotivasi oleh kebutuhan untuk mendapatkan persetujuan, merasa diperhatikan, dan terhindar dari kesan pemberontak.

7. Petualang

Orang dengan tipe ini termotivasi oleh kebutuhan untuk merasa bahagia serta merencanakan hal-hal menyenangkan, memberikan pengaruh pada sekitarnya, dan terhindar dari derita.

8. Pejuang

Orang dengan tipe ini termotivasi oleh kebutuhan untuk dapat mengandalkan diri sendiri, kuat, memberi pengaruh pada dunia serta menghindari kesan lemah.

9. Pendamai

Orang dengan tipe ini termotivasi oleh kebutuhan untuk menjaga kedamaian, menyatu dengan orang lain, dan berusaha menghindari masalah.

Setiap manusia, pasti memiliki setidaknya 2 tipe kepribadian atau mungkin lebih.

No comments:

Post a Comment